Bandarlampung (ANTARA News) - Puluhan rumah di Kelurahan Tanjung Baru, Bandarlampung, pada Minggu malam terendam akibat tanggul di dekat tempat tinggal mereka jebol.

Hujan lebat mengguyur wilayah Bandarlampung sejak sore, menyebabkan air sungai meluap sehingga tanggul jebol.

Air sungai itu merendam rumah-rumah warga sehingga mereka harus mengungsi ke tempat yang lebih aman.

"Sedikitnya 10 KK sudah mengungsi, dan yang lainnya masih bertahan di lokasi banjir," kata Roy, salah satu warga setempat.

Sementara itu, hujan lebat masih mengguyur wilayah Bandarlampung pada Minggu malam.

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2015