Jakarta (ANTARA News) - Barcelona berhasil mengalahkan Athletic Bilbao 5-2 dalam lanjutan Liga Utama Spanyol di San Mamés Stadium Senin dini hari.

Kemenangan ini membuat Barca kini hanya berjarak satu poin dari pemuncak klasemen Real Madrid.

Gol pertama tercipta pada menit ke-15 lewat tendangan bebas Lionel Messi yang mengarah ke sudut kanan bawah gawang. Bola pun tak mampu dibendung kiper Gorka Moreno.

Tim tamu menggandakan keunggulan pada menit ke-26 lewat aksi Luis Suarez. Pemain asal Argentina ini menggetarkan gawang dari luar kotak penalti setelah menerima umpan matang dari Messi.

Jelang babak pertama usai, Messi melesakkan tendangan keras dari luar kotak penalti Bilbao setelah dimanjakan umpan Dani Alves, namun Gorka mampu mengatasinya.

Bilbao mengejar ketertinggalan di menit ke-60. Mikel Rico berhasil menciptakan gol setelah melepaskan tendangan jarak dekat ke sudut kiri bawah gawang.

Tim tamu kembali menjauh dengan skor 3-1, namun kali ini lewat gol bunuh diri Oscar de Marcos yang tak mampu mengantisipasi sontekan Lionel Messi.

Barcelona semakin menjauh lewat gol Neymar pada menit ke-64. Pemain asal Brazil ini melepaskan tendangan dari sisi kiri kotak penalti usai menerima bola kiriman Lionel Messi.

Tiga menit berselang, Bilbao kembali mengejar. Kali ini giliran Aritz Aduriz yang melesakkan gol dari sisi kanan pertahanan Barca. Iker Muniain mencatatkan nama sebagai pemberi umpan dalam gol ini.

Menit ke-73 Jordi Alba hampir masuk ke dalam daftar pencetak gol jika sundulan jarak dekatnya tak melebar ke sisi kanan gawang.

Skor kembali berubah pada menit ke-86. Memanfaatkan umpan matang dari Sergio Busquets, Pedro Rodriguez melepaskan tendangan keras ke arah tengah gawang. 5-2 untuk keunggulan Barcelona hingga laga usai.

Susunan pemain
Athletic Bilbao (4-2-3-1): Gorka Moreno, Aymeric Laporte, Oscar de Marcos, Xabier Etxeita, Mikel Balenziaga, Mikel San Jose, Markel Susaeta, Mikel Rico, Iker Muniain, Unai Lopez, Aritz Aduriz

Barcelona (4-3-3): Caludio Bravo, Gerard Pique, Jordi Alba, Daniel Alves, Jeremy Mathieu, Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Xavi Hernandez, Luis Suarez, Lionel Messi, Neymar

Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015