Jakarta (ANTARA News) - Wihara Dharma Bhakti di kawasan Petak Sembilan dipenuhi warga berbusana warna merah yang datang untuk bersembahyang dalam rangka Tahun Baru Imlek 2566.


Lim Bio Oey, 55, warga Jakarta Barat, datang seorang diri untuk berdoa di wihara pagi ini.




Ia mengaku kerap berdoa di wihara ini, sedangkan Intan, warga Pasar Baru, datang bertujuh dengan keluarganya.




"Saya bawa jeruk untuk ditarih di altar," kata Intan.




Mereka menyalakan hio, dupa, sambil memanjatkan doa.




Mayoritas warga Tionghoa yang berdoa hari ini mengenakan pakaian berwarna merah.




Menurut Intan yang juga berpakaian merah, warna ini adalah bentuk menghormati tradisi yang biasa dikenakan pada hari pertama Imlek.




Koordinator Keamanan wihara Henky Halim mengatakan 2.000-3.000 orang datang silih berganti untuk berdoa sejak pagi.




Namun kemarin malam, kata Henky, tidak begitu banyak orang yang datang karena wihara diguyur hujan.












Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015