Utrecht, Belanda (ANTARA News) - Feyenoord ditahan imbang 0-0 oleh tuan rumah Utrecht saat berkunjung ke Stadion Galgenwaard dalam lanjutan Eredivisie Belanda, Minggu.

Kegagalan meraih tiga poin membuat Feyenoord tertahan di peringkat keempat klasemen sementara dengan perolehan 45 poin dan batal mengambil alih peringkat ketiga yang baru saja digusur AZ Alkmaar (47) berkat kemenangan mereka atas Willem II pada Minggu pagi WIB.

Tim asuhan Fred Rutten sebetulnya tampil dominan dalam laga tersebut dengan menguasai 61 persen bola sepanjang laga, namun mereka tak mampu mengkapitalisasi dominasi tersebut.

Bahkan, dalam urusan percobaan tembakan tepat ke arah gawang, Feyenoord kalah efektif dibandingkan Utrecht karena hanya melakukannya sebanyak tiga kali sedangkan sang lawan empat.

Berbagai serangan mereka masih mampu dimentahkan oleh barisan pertahanan tuan rumah, termasuk tandukan Terence Kongolo pada menit 88 dan tendangan kaki kiri jarak dekat Lex Immers semenit berselang.

Berikut susunan pemain yang diturunkan kedua tim dalam laga tersebut sebagaimana dilansir UEFA.com.

FC Utrecht (4-3-3): Robbin Ruiter (PG); Christian Kum, Ramon Leeuwin, Timo Letschert, Jeff Hardeveld; Sofyan Amrabat, Tommy Oar (Gevero Markiet), Mark Diemers (Bart Ramselaar); Edouard Duplan, Sebastian Haller, Danny Verbeek (Nacer Barazite).

Pelatih: Rob Alflen.

Feyenoord (4-3-3): Kenneth Vermeer (PG); Rick Karsdorp, Sven van Beek, Terrence Kongolo, Miquel Nelom (Lucas Woudenberg); Jordy Clasie, Lex Immers, Karim El Ahmadi; Jens Toornstra (Elvis Manu), Mitchell te Vrede, Jean-Paul Boetius (Anass Achahbar).

Pelatih: Fred Rutten.

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2015