London (ANTARA News) - Penyerang Paris Saint Germain (PSG) Zlatan Ibrahimovic menuding pemain-pemain Chelsea bersikap seperti bayi setelah ia diusir keluar lapangan saat timnya menahan imbang tuan rumah di Stamford Bridge di Liga Champions.

Ibrahimovic diberi kartu merah oleh wasit asal Belanda Bjorn Kuipers pada menit ke-32 pada pertandingan yang dimainkan Rabu, menyusul perebutan bola 50-50 dengan Oscar, meski faktanya kedua pemain itu terlihat berada dalam situasi seimbang saat melakukan tekel.

Kuipers dikelilingi oleh sembilan pemain Chelsea setelah insiden itu terjadi, dan Ibrahimovic mengekspresikan rasa kesalnya dengan sikap mereka.

"Saya tidak tahu apakah saya harus marah atau mulai tertawa," ucapnya kepada para pewarta di Stamford Bridge. "Bagi saya, ketika saya melihat kartu merah saya seperti, Orang-orang itu tidak tahu apa yang ia lakukan."

"Itu bukan yang terburuk. Hal terburuk adalah ketika saya mendapat kartu merah, semua pemain Chelsea mengelilingi. Itu terasa seperti saya memiliki banyak bayi di sekeliling saya."

Namun kapten Chelsea John Terry membela sikap rekan-rekan setimnya dan mengklaim bahwa para pemain PSGlah yang berusaha untuk menekan wasit.

"Sekali mereka mendesak wasit, satu-satunya hal yang dapat kami lakukan adalah merespon," kata Terry. "Anda sebagai sekelompok pemain membiarkan mereka mengelilingi wasit, berusaha untuk membuat para pemain kami mendapat kartu (kuning)."

"Bagi saya, jika saya harus berlari 20, 30 yard, itu bukan hal hebat, namun ketika Anda berdiri dan melihat lima atau enam pemain mereka mengelilingi wasit, bagi saya yang terpikir adalah mendukung rekan-rekan setim saya."

"Dan saat saya pergi, empat atau lima (pemain) pergi bersama saya. Itu tidak terlihat hebat sama sekali, namun itu merupakan bagian dari permainan. Kami akan menandinginya jika orang-orang ingin mencampurnya."

"Anda harus membela rekan-rekan Anda. Semua tim lain seburuk yang lainnya. Itu merupakan bagian dari permainan."

Meski Ibrahimovic diusir keluar lapangan, PSG dua kali bangkit dari ketertinggalan untuk memaksakan hasil imbang 2-2 melalui masa tambahan waktu, yang membawa juara Prancis itu menuju perempat final berkat keunggulan gol tandang setelah bermain imbang agregat 3-3.

"Itu merupakan penampilan gemilang karena kami bermain dengan kurang satu pemain," tambah Ibrahimovic.

"Mereka bermain dengan hati yang besar. Tidak mudah untuk bermain dengan sepuluh pemain, khususnya melawan tim seperti Chelsea. Kami memperlihatkan kualitas dan hati yang besar."

Pelatih PSG Laurent Blanc setelah pertandingan mengindikasikan bahwa timnya akan meminta badan sepak bola Eropa UEFA untuk meninjau ulang kartu merah Ibrahimovic. Demikian laporan AFP.

(Uu.H-RF/D011)

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015