Bandarlampung (ANTARA News) - Mahasiswa Indonesia yang sedang melanjutkan pendidikan di Inggris, mendirikan Lingkar Studi Cendekia, sebagai forum kajian untuk mendiskusikan persoalan terkini soal Indonesia dan solusi alternatifnya.

Salah satu mahasiswa asal Lampung di Inggris, Arizka Warganegara, dalam surat elektronik yang diterima di Bandarlampung, Senin, menyatakan pendirian Lingkar Studi Cendekia (LSC) itu dilakukan di 24 Shay Street, Leeds United Kingdom, 29 Maret lalu.

Beberapa dosen dan peneliti Indonesia yang sedang menyelesaikan studi S-2 dan S-3 khususnya di tiga kota (Leeds, Bradford, dan York) yang berinisiasi mendirikan LSC United Kingdom.

Menurut Arizka, dosen FISIP Universitas Lampung (Unila) yang sedang menempuh pendidikan S-3 di Inggris itu, forum ini bertujuan membahas beragam hal yang terkait erat dengan Indonesia.

Zaid Perdana Nasution sebagai Koordinator LSC yang juga dosen di Universitas Sumatera Utara mengatakan tidak mendiskusikan persoalan saja, namun juga memberikan sumbangsih pemikiran untuk mewujudkan Indonesia yang berkeadilan dan sejahtera karena pada prinsipnya mahasiswa Indonesia di luar negeri sungguh mencintai negaranya.

"Untaian pemikiran kami-kami di United Kingdom ini semoga bermanfaat," ujar Zaid.

Forum ini direncanakan mengadakan diskusi bulanan rutin dan bertempat secara bergiliran di beberapa kota di Inggris.

Delapan mahasiswa Indonesia di United Kingdom yang masing-masing sedang menyelesaikan studi, baik S-2 maupun S-3, terlibat sebagai inisiator forum ini.

Mereka adalah Zaid P Nasution (mahasiswa S-3 Kebijakan Lingkungan University of Leeds), Herri Mulyono (mahasiswa S-3 Pendidikan University of York), Bhima Yudhistira (peneliti INDEF sekaligus mahasiswa Keuangan University of Bradford), dan Arizka Warganegara (mahasiswa S-3 Geografi Politik, University of Leeds).

Selain itu, Najamuddin (mahasiswa S-3 Studi Politik dan Keagamaan, University of Leeds), Dhani Imawan (mahasiswa University of Bradford), Adwin Pratama Anas (mahasiswa University of Leeds), dan Bustanul Arifin (Mahasiswa University of Leeds).

Pewarta: Budisantoso Budiman
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015