Kami sangat siap melawan Semen Padang
Bandung (ANTARA News) - Pelatih Persib Jajang Nurjaman mengatakan timnya dalam kondisi sangat siap untuk melawan Semen Padang pada laga pembuka di Stadion Si Jalak Harupat Soreang Kabupaten Bandung, Sabtu (4/4).

"Kami sangat siap melawan Semen Padang," kata Jajang di Bandung, Rabu.

Menurut dia, sejak hari ini para pemain Persib yang bergabung di Timnas dalam Liga AFF kembali berlatih bersama tim Maung Bandung. Mereka adalah I Made Wirawan, Tony Sucipto, Ahmad Jufriyanto, Supardi, Hariono, dan Tantan.

"ISL tinggal tiga hari lagi, saya akan siapkan. Mudah-mudahan tidak ada yang cedera, semua bisa turun, dan saya bisa memilih siapa yang paling pas untuk ditampilkan," katanya.

Selain itu, kehadiran pemain baru Persib Ilija Spasojevic telah membuat warna baru dalam gaya permainan tim tersebut. Djanur mengungkapkan, Spaso telah beradaptasi dengan baik dengan pemain-pemain Persib, dan sudah mengetahui dan mempelajari bagaimana Persib bermain.

Spaso telah cepat beradaptasi dengan Persib. Buktinya pria asal Montenegro itu telah mencetak 4 gol dalam pertandingan uji coba melawan PS Uni, Senin lalu.

"Saya senang kemarin kita menang besar 11-0. Saya pikir adaptasi saya cukup bagus, tapi yang paling penting ini karena kerjasama yang baik dari seluruh pemain," kata Spaso.

Spaso mengatakan, senang dengan pola permainan Persib, karena banyak strategi yang digunakan seperti tik-tak satu dua sentuhan, crossing, dan overlapping. Ia berharap, Persib bisa bermain sempurna dan menang melawan Semen Padang serta dapat meraih tiga poin.

"Bila mulai bagus akan lebih gampang untuk menuntaskan pertandingan berikutnya," kata Spaso yang merupakan pemain asing terakhir yang bergabung dengan tim Persib itu.

Pewarta: Syarif Abdullah
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2015