Jakarta (ANTARA News) - Ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, atau akrab disapa Owi/Butet, takluk dari pasangan campuran Tiongkok Zhang Nan/Zhao Yunlei dalam putaran semifinal turnamen Malaysia Terbuka 2015.

"Pada game pertama kami seharusnya bisa menang. Saat unggul 18-16, kami salah pengertian. Saya berharap kami langsung serang saat game poin, tapi Owi mau bermain agak longgar," kata Butet seperti dilansir Tim Humas dan Media Sosial Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) yang diterima Antara di Jakarta, Sabtu.

Owi/Butet kalah dalam tiga game dari Zhang/Zhao dengan skor 19-21, 21-14, dan 11-21 pada pertandingan yang berlangsung di Pura Stadium Kuala Lumpur Malaysia.

"Pada game ketiga, kami menjadi panik. Bola yang seharusnya masuk ternyata keluar garis. Pukulan kami sudah tidak terarah dan kami cukup tertekan oleh lawan," kata Butet.

Kekalahan itu menambah dominasi pasangan unggulan pertama Tiongkok itu atas ganda campuran andalan Indonesia Owi/Butet menjadi delapan kemenangan dalam 13 pertemuan.

Owi mengatakan kekalahan pada turnamen tingkat Super Series Premier itu akan menjadi bahan evaluasi baginya bersama Butet dan berjanji akan bermain lebih baik pada pertandingan berikutnya.

"Saat ini kami harus fokus kembali untuk mempersiapkan pertandingan berikutnya. Target kami pada Indonesia Terbuka 2015 dan Kejuaraan Dunia 2015 yang akan berlangsung di Jakarta," kata Owi.

Pada pertandingan lain nomor ganda campuran, ganda campuran Tiongkok Xu Chen/Ma Jin melaju ke putaran final tanpa hambatan karena lawan mereka sesama pasangan Tiongkok Liu Cheng/Bao Yixin mundur akibat cedera lutut pada kaki Bao.

Pewarta: Imam Santoso
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015