Jakarta (ANTARA News) - Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta, Senin sore, bergerak melemah 32 poin menjadi Rp12.959 dibandingkan sebelumnya di posisi Rp12.927 per dolar AS.

Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra di Jakarta, Senin, mengatakan dolar AS melanjutkan penguatannya terhadap mata uang rupiah seiring dengan optimisme pasar terhadap kenaikan suku bunga acuan AS yang kembali muncul.

"Munculnya kembali sentimen kenaikan suku bunga AS itu setelah adanya dukungan dari beberapa petinggi bank sentral AS sehingga membayangi pergerakan pasar uang di negara berkembang, termasuk rupiah," katanya.

Di sisi lain, lanjut dia, data perdagangan Tiongkok bulan Maret yang tercatat lebih rendah dari hasil bulan sebelumnya menambah sentimen kurang baik, situasi itu membuat pelaku pasar khawatir akan berdampak negatif terhadap perekonomian di kawasan Asia.

Pada pekan ini, lanjut dia, fokus pelaku pasat akan tertuju pada laporan Data tenaga kerja di luar sektor pertanian atau "nonfarm payrolls" (NFP) AS, laporan penjualan sektor otomotif selama bulan Maret, serta pidato sejumlah pejabat AS dalam konferensi Federal Reserve.

Pengamat pasar uang Bank Himpunan Saudara Rully Nova menambahkan bahwa jika data ekonomi AS yang akan dirilis positif maka diproyeksikan mata uang rupiah akan melanjutkan depresiasi terhadap dolar AS.

"Saat ini, pelaku pasar cenderung mengambil posisi wait and see seraya menanti arah kebijakan moneter Bank Indonesia. Pada pekan ini, sedianya BI akan mengumumkan tingkat suku bunga acuan (BI rate) dalam Rapat Dewan Gubernur," katanya.

Di sisi lain, menurut dia, apresiasi dolar AS dinilai wajar menyusul kebutuhan dolar AS yang meningkat untuk pembayaran dividen yang biasanya terjadi pada Maret dan April.

Sementara itu, kurs tengah Bank Indonesia pada Senin (13/4) ini tercatat mata uang rupiah bergerak melemah menjadi Rp12.945 dibandingkan hari sebelumnya, Jumat (10/4) di posisi Rp12.910 per dolar AS.

Pewarta: Zubi Mahrofi
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015