Milwaukee (ANTARA News) - Satu layup Jerryd Bayless membuat Milwaukee Bucks merampas Game 4 seri playoff melawan Chicago Bulls dengan menang 92-90 sehingga posisi playoff menjadi 3-1, masih untuk Bulls.

Kemenangan ini membuat Bucks tetap tampil pada Game 5 di Chicago pada seri berformat best of seven ini.

Pelatih Bucks Jason Kidd meminta timeout saat waktu tersisa 1,3 detik. Sebuah umpan jauh berhasil ditangkap Bayless yang beberapa langkah di depan point guard Bulls Derrick Rose.

Pada momen sempurna ini Bayless lalu dengan cepat melemparkan bola melalui tangan kanannya dan permainan pun berakhir dengan marjin 2 poin untuk Bucks.

Chicago sempat berpeluang menang saat laga berkedudukan 90-90, namun pemain Milwaukee Khris Middleton menghalau bola dari jangkauan Rose. Kidd lalu meminta timeout yang ternyata menjadi pengantar kemenangan Bucks.

Pelatih Bulls Tom Thibodeau menolak menyalahkan Rose atas kesalahan pada detik-detik terakhir karena dengan total 28 kali melakukan salah umpan, jelas Bulls secara tim berandil besar dalam kegagalan menyapu seri playoffnya.

"Jika Anda kehilangan bola seperti itu, Anda tidak akan berhasil," kata Thibodeau seperti dikutip laman resmi NBA.

Jimmy Butler mencatat poin tertinggi selama karir playoffnya dengan 33 poin untuk Bulls, disusul Pau Gasol 16 poin dan 10 rebound, sedangkan Rose finis dengan 14 poin dan enam assist namun delapan kali kehilangan bola.

Di sisi Bucks, duo veteran Jared Dudley dan Bayless tampil lebih baik dari pada duo bintang yang menjadi starter Giannis Antetokounmpo dan Michael Carter-Williams.

Namun O.J. Mayo yang mempersembahkan poin terbanyak tim dengan 18 poin, disusul Dudley 13 poin dan lima assist, sedangkan Bayless menyumbangkan 10 poin.



Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015