Jakarta (ANTARA News) - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok Jumat siang bertemu dengan Presiden Joko Widodo untuk melaporkan perkembangan persiapan Asian Games 2018 di Jakarta.

"Minta waktu ketemu Presiden untuk melaporkan beberapa hal soal Asean Games, soal kita mau bangun transportasi, termasuk soal pencairan APBD supaya cepat masuk LKPP. Dikasih waktunya hari ini," kata Ahok kepada wartawan di Kompleks Istana Presiden Jakarta, Jumat.

Mengenai pencairan APBD, Basuki mengatakan saat ini berjalan dengan baik namun ada beberapa proyek yang akan dikaji. 

Selain itu terkait dengan pengadaan barang dan jasa, Gubernur DKI mengharapkan kontrak payung yang dikelola oleh Badan Pelayanan Pengadaan Barang dan Jasa agar proses penyelesaiannya cepat.

"Kita juga ada kontrak payung di Badan Pelayanan Pengadaan Barang dan Jasa itu ada kontrak payungnya supaya cepat," kata Basuki.

Gubernur DKI juga mengatakan akan bekerja sama dengan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP) sehingga kajian proyek dapat tepat dan efesien.

"Sudah kita mau pakai itu, jadi dia secara desain umumnya lalu rancang bangun biar lebih cepat, kita juga gak mau kemahalan lagi," paparnya.

Sebelum menerima Gubernur DKI Jakarta, Presiden pada Jumat pagi juga menerima Menteri BUMN Rini Soemarmo.

Rini melaporkan mengenai pengadaan beras di Bulog.

"Sampai hari ini posisinya Bulog mempunyai 1,2 juta ton, cukup baik. Dan kita harapkan per hari ini ini mereka sudah bisa menyerap sampai 35.000 ton (lagi-red)," katanya.

Rini menambahkan,"panen kali ini tak seperti tahun lalu. Kalau tahun lalu serentak. Dengan perubahan cuaca sekarang ini lebih terbagi. Memang April kemarin termasuk paling besar tapi di Mei dan Juni ini terus".

Rini optimistis Bulog dapat menyerap hasil panen beras dan pada gilirannya akan memperkuat persediaan beras nasional.

Pewarta: Panca Hari Prabowo
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015