Denpasar (ANTARA News) - Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Denpasar, Bali, mendadak memeriksa sejumlah pedagang beras di beberapa pasar di kota itu guna mengecek kandungan beras yang mengandung plastik.

"Sesuai pengamatan secara manual dan dengan mencermati dari pantauan kami di Denpasar, aman dari beras mengandung plastik," kata Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Denpasar Wayan Gatra di Pasar Kreneng Denpasar, Kamis.

Tim inspeksi mengambil sejumlah sampel beras dan menyimpulkan tidak menemukan indikasi beras palsu di daerah ini.

Sampel akan diuji lagi oleh Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) Denpasar untuk memastikan beras yang dijual pedagang di Denpasar bebas kandungan plastik.

Selain mendatangi para pedagang di sejumlah pasar, tim juga mengecek sejumlah distributor beras di Denpasar.

"Kami juga sudah mendatangi lima distributor beras. Dari kelimanya, tidak ada ditemukan beras mengandung plastik," ucapnya.



Pewarta: Dewa Wiguna
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015