Cilegon, Banten, (ANTARA News) - Musyawarah Nasional X Sentra Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) secara aklamasi memilih kembali Ade Komarudin sebagai Ketua Dewan Pimpinan Nasional (Depinas) periode 2015-2020.

"Munas X tadi secara aklamasi telah menetapkan Ade Komarudin sebagai Ketua Depinas Soksi 2015-2020," kata ketua panitia Munas X Fatahilah Ramli di Cilegon, Banten, Jumat.

Lebih lanjut Fatahilah menjelaskan Munas X SOKSI antara lain dihadiri oleh 32 dewan pimpinan daerah dan 572 peserta dewan pimpinan cabang dari seluruh Indonesia.

"Yang tidak datang Sulbar, Gorontalo dan Papua. Selebihnya ditambah luar negeri dan Kaltara," kata Fatahilah.

Sebelumnya pendiri SOKSI Prof Suhardiman mendukung Ade Komaruddin untuk memimpin kembali SOKSI selama dua periode.

Sementara Ade Komarudin (Akom) menjelaskan bahwa dirinya siap mengemban amanah memimpin kembali SOKSI 2015-2020. Ade Komaruddin menyatakan terima kasihnya atas dukungan pendiri SOKSI Suhardiman. Menurut dia dukungan pendiri tersebut sangat penting dan akan dipegang sebaik-baiknya.

"Memang tadi bapak Suhardiman, bilang saya sudah seperti anaknya sendiri, dan saya juga sudah anggap beliau seperti ayah sendiri. Jadi hampir tiap hari bertemu beliau, sudah hampir tidak ada jarak. Dan saya ditransfer ilmu ke-SOKSI-an saya dr beliau," kata Ade Komarudin.

Ketika ditanya apakah nantinya pemilihan Ketua Depinas akan aklamasi, Akom dengan sangat diplomatis mengatakan, "Kalau Pak Suhardiman sudah mau, bagaiman lagi ?. Kalau itu kehendak beliau. Tapi biasanya kalau kehendak beliau, yang lainnya kun fayakhun sudah jadi."

Pewarta: Jaka Suryo
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2015