Sebagai langkah awal, program ini kami mulai dengan memberdayakan dan menata PKL yang selama ini berdagang di IRTI Monas
Jakarta (ANTARA News) - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama pada hari ini meresmikan lokasi pedagang kaki lima (PKL) Lenggang Jakarta di kawasan IRTI Monas, Jakarta Pusat.

Peresmian tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Gubernur DKI didampingi dengan Direktur Utama REKSO Group, Sukowati Sosrodjojo serta Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) DKI Joko Kundaryo.

Menurut Basuki, Lenggang Jakarta merupakan wujud komitmen Pemprov DKI dalam memberdayakan dan menata PKL yang selama ini cenderung kurang memperhatikan masalah ketertiban umum, kebersihan dan estetika lingkungan, higienitas makanan dan minuman, masalah pelayanan dan lain-lain.

"Sebagai langkah awal, program ini kami mulai dengan memberdayakan dan menata PKL yang selama ini berdagang di IRTI Monas. Kami berharap Lenggang Jakarta dapat menjadi proyek percontohan untuk wilayah lain di Indonesia," kata Basuki di Monas, Jakarta Pusat, Jumat.

Sementara itu, pada kesempatan yang sama, Direktur Utama Rekso Group Sukowati Sosrodjojo menuturkan dalam program tersebut, pihaknya menyediakan sarana dan prasarana, serta memberikan pelatihan dan pendampingan kepada PKL Lenggang Jakarta.

"Nantinya, para PKL diharapkan dapat berkembang menjadi pengusaha mandiri dan Lenggang Jakarta dapat menjadi destinasi kuliner serta pentas budaya yang membanggakan bagi warga DKI Jakarta," ungkap Sukowati.

Sejumlah fasilitas umum yang tersedia di Lenggang Jakarta, di antaranya dua unit toilet, musholla, arena bermain anak-anak, panggung terbuka, plaza, rumah Betawi, Anjungan Tunai Mandiri (ATM), TV Program, kamera pengawas (CCTV), free wifi, obat-obatan atau P3K dan ruang ibu menyusui.

Lenggang Jakarta beroperasi setiap hari mulai pukul 06.00 hingga 22.00 WIB. Namun, khusus pada akhir pekan (Jumat, Sabtu, Minggu dan hari libur) akan beroperasi hingga pukul 24.00 WIB. Jika ada event tertentu, jam operasional dapat diperpanjang sesuai waktu pelaksanaan event tersebut.

Pewarta: Cornea Khairany
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2015