Gorontalo (ANTARA News) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo Utara, fokus meningkatkan sarana dan prasarana sektor perikanan untuk mendorong peningkatan kesejahteraan nelayan dan pendapatan asli daerah (PAD).

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan setempat, Nasution Djou, di Gorontalo, Rabu, mengatakan saat ini sarana perikanan yang tersalur kepada kelompok nelayan di daerah ini berupa, kapal motor di atas 30 gross ton (GT) sebanyak 9 unit, 21-30 GT 10 unit, 11-20 GT 9 unit, 5-10 GT delapan buah dan di bawah 5 GT sebanyak 74 unit, sedangkan perahu atau motor tempel sebanyak 1.611 unit ditambah bagan 89 unit.

Nasution menjelaskan, peningkatan prasarana perikanan pun ikut digenjot, seperti optimalisasi pemanfaatan pelabuhan perikanan Kwandang, pangkalan pendaratan ikan (PPI) Gentuma termasuk perawatan gedung tempat pelelangan ikan (TPI), dermaga dan tanggul pemecah ombak "break water" Gentuma.

Ia mengaku sedang fokus mengembangkan "hatchery skala rumah tangga" (HSRT), gedung penampung dan pengepakan, pos jaga kawasan konservasi laut, "jetty" tambatan perahu, dan rumah kemasan atau depo pemasaran.

Selain itu, pemerintah juga menyiapkan bangsal pengolahan hasil perikanan dan upaya membangun "cool storage", kantor PPI Gentuma dan koperasi perikanan "Padu Alam Laut".

Upaya-upaya tersebut, kata ia, diharapkan dapat menyentuh langsung 3.279 nelayan perikanan tangkap, 196 pembudidaya tambak dan 851 pembudidaya rumput laut.

Serta menggenjot upaya perikanan lainnya melalui peningkatan teknologi budidaya perikanan dengan membangun HSRT, menambah jumlah bantuan sarana budi daya rumput laut melalui pengadaan bibit dan ikan kerapu.

Serta rehabilitasi prasarana budi daya laut, air payau dan air tawar untuk meningkatkan kualitas dan produksi sumber daya kelautan dan perikanan di daerah ini, jelasnya.

Pewarta: Susanti Sako
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2015