Padang (ANTARA News) - Komisi V DPR RI mendesak pemerintah khususnya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menuntaskan perbaikan infrastruktur jalan dan jembatan sebelum Lebaran 2015 agar masyarakat dapat mudik dengan nyaman.

"Dari awal kami sudah minta pemerintah mengevaluasi penyelenggaraan mudik sebelumnya, dan membuat perencanaan yang matang menghadapi Lebaran tahun ini, "kata Wakil Ketua Komisi V DPR RI Michael Watimena di Padang, Sumatera Barat, Kamis.

Ia menyampaikan hal itu usai pelaksanaan grup diskusi terbatas guna meminta masukan Rancangan Undang-Undang Arsitek dengan sejumlah pihak terkait.

Michael mengatakan dengan adanya antisipasi perbaikan infrastruktur sejak jauh hari diharapkan proses pelaksanaan ibadah Ramadhan dan Idul Fitri akan terselenggara dengan baik, salah satunya didukung kondisi jalan yang layak serta moda transportasi yang memadai.

Untuk wilayah Sumatera, jalan yang menghubungkan antarprovinsi yang menjadi kewenangan pemerintah pusat sudah harus tuntas kalau bisa dua minggu sebelum lebaran, kata dia.

Lebih lanjut ia mengatakan DPR tidak mau lagi perbaikan jalan dan jembatan menjelang Lebaran menjadi semacam proyek abadi karena selalu diperbaiki setiap tahun.

"Karena itu harus dibuat perencanaan yang lebih matang sejak awal agar jalan tersebut tidak setiap tahun menjelang lebaran diperbaiki," ujar dia.

Selain itu ia juga melihat saat ini sudah cukup banyak jalur alternatif yang dibuat sehingga arus mudik tidak lagi tertumpu pada satu jalur saja.

"Jalur alternatif perlu diperbanyak agar arus mudik tidak menumpuk," kata dia.

Sementara, Kepala Dinas Prasarana Jalan Pemukiman dan Tata Ruang Sumbar Suprapto mengatakan secara umum kondisi jalan di daerah ini relatif baik.

"Kalau Lebaran di Sumbar relatif baik, yang perlu menjadi perhatian adalah provinsi ini rawan bencana sehingga yang perlu dipersiapkan adalah antisipasi bencana," kata dia.

Ia mengatakan mengantisipasi bencana alam saat Lebaran pihaknya sudah menyiapkan tim yang akan bergerak cepat.

"Ada 12 lokasi zona merah yang akan disiagakan tim minimal dua minggu sebelum Lebaran," kata dia.

Pewarta: Ikhwan Wahyudi
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2015