Jakarta (ANTARA News) - Salah satu rekomendasi Rapimnas VIII Partai Golkar yang akan ditutup malam ini adalah mengganti pengurus Mahkamah Partai.

"Dinamika yang berkembang di Rapimnas VIII Partai Golkar adalah meminta DPP Partai Golkar mengganti pengurus Mahkamah Partai," demikian diungkapkan oleh politisi Partai Golkar, Mukhammad Misbakhun di arena Rapimns Golkar, Jakarta, Sabtu.

Misbakhun mengatakan pergantian Mahkamah Partai tersebut dikarenakan tidak sejalan antara MP dan DPP Partai Golkar.

"Penggantian Mahkamah Partai itu adalah untuk bisa tegak lurus dengan keputusan DPP Partai Golkar," kata Misbakhun.

Selain itu, rekomendasi lain yang akan diputuskan Rapimnas VIII adalah masalah Pilkada.

"Pilkada merupakan fokus dan perhatian dari Rapimnas VIII Golkar ini. Kita ingin Golkar bisa meraih kemenangan pada Pilkada," kata dia.

Adapun anggota Mahkamah Partai adalah Muladi (ketua), Natabaya, Andi Matalatta, Jasri Marin, Aulia Rahman. Jasri Marin dan Andi Matalatta adalah dua anggota MP yang berada di pihak Agung Laksono. Sedangan Muladi dan Natabaya adalah anggota MP dari kubu Aburizal Bakrie.

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2015