Kano, Nigeria (ANTARA News) - Sedikitnya lima orang tewas dan 10 lagi terluka setelah seorang pelaku meledakkan diri di luar rumah sakit kusta di pinggiran kota Maiduguri, Nigeria timurlaut, kata petugas gawat darurat, Minggu.

Pengebom yang mencoba masuk ke rumah sakit itu meledakkan bahan peledak di tubuhnya saat berada di luar gedung rumah sakit itu pada Sabtu petang.

"Lima orang terbunuh dan 10 lainnya cedera di dekat Rumah Sakit Kusta Molai ketika seorang pria meledakkan dirinya," kata Mohammed Kanar, koordinator regional Badan Manajemen Gawat Darurat Nasional.

"Pengebom meminta masuk ke rumah sakit dan sedang memikirkan cara untuk melewati pos pemeriksaan di gerbang ketika bom tersebut meledak."

Ia menambahkan bahwa pihak rumah sakit "Mengambil jasad korban dan membawa korban luka ke rumah sakit khusus."

Seorang penduduk setempat, Ibrahim Bulama, mengatakan bahwa pria itu merupakan satu dari tiga laki-laki yang diturunkan dari sebuah mobil di dekat rumah sakit.

"Mereka melihat-lihat sekeliling  sebentar, jelas terlihat ingin menyusup masuk ke rumah sakit," kata Bulama, dan menambahkan bahwa gedung rumah sakit dijaga oleh relawan sipil yang membantu militer untuk melawan penyusup Boko Haram.

"Tiba-tiba salah satu bahan peledak yang ada pada dirinya meledak, dua orang lainnya melarikan diri dalam kebingungan. Lima orang terbunuh dan 10 lagi terluka," katanya seperti dilansir kantor berita AFP.

Belum ada pihak yang mengklaim bertanggung jawab atas ledakan bom di rumah sakit tersebut. (Uu.M007)

Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2015