Paris (ANTARA News) - Pemain Tottenham Benjamin Stambouli telah bergabung dengan juara Prancis Paris Saint Germain melalui kontrak berdurasi lima tahun senilai antara 8-9 juta euro (8,7-9,7 juta dolar AS)

Pemain berusia 24 tahun yang kembali ke Liga Prancis (Ligue 1) di mana ia pernah bermain dengan Montpellier sebelum beralih ke Spurs selama satu musim.

"Saya tidak selalu berencana untuk meninggalkan Liga Inggris (Premier League) setelah satu tahun, tapi ketika klub dengan sebesar Paris Saint-Germain memanggil anda, itu membuat pilihan Anda jauh lebih mudah!" katanya dalam situs resmi klub barunya pada Senin.

"Itu saat ketika Anda benar-benar mengalami kekuatan klub ini," ujar mantan pemain Prancis U-21 itu menambahkan.

Stambouli, yang menjadi pencetak satu-satunya gol Tottenham dalam pertandingan Liga Europa melawan Partizan Belgrade, akan bergabung dengan rekan satu timnya di pelatihan pra-musim PSG camp di Amerika Serikat.

Presiden PSG Nasser Al-Khelaifi mengatakan, kembalinya ke Prancis untuk Stambouli akan membantu "menemukan kembali pemain yang penuh janji ketika ia bermain di Ligue 1".

Stambouli menjadi gelandang terbaru yang meninggalkan Spurs pada musim panas ini, setelah sejumlah pemain seperti Paulinho, Lewis Holtby dan Etienne Capoue.

Untuk PSG, Stambouli yang kelahiran Marseille menjadi rekrutmen kedua untuk musim mendatang setelah kiper Jerman Kevin Trapp, dengan manajer Laurent Blanc diperkirakan membuat penandatanganan kontrak sebelum berakhirnya jendela transfer, demikian AFP.

(Uu.D011)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015