Jakarta (ANTARA News) - Menteri Agama RI Lukman Hakim Saifuddin mengucapkan selamat atas terpilihnya KH Maruf Amin sebagai Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dan KH Said Aqil Siroj sebagai Ketua Umum PBNU masa khidmat 2015-2020.

"Selaku menteri saya ucapkan selamat tahni'ah kepada NU khususnya kepada Rais Aam KH Maruf Amin dan KH Said Aqil Siroj yang mendapatkan amanah," kata Lukman Hakim Saifuddin di gedung Kementerian Agama RI Jalan MH Thamrin Jakarta Pusat, Kamis.

Maruf Amin ditetapkan menjadi Rais Aam melalui ahlul halli wal aqdi (AHWA) pada Kamis dini hari setelah Mustofa Bisri menyatakan tidak bersedia menjadi Rais Aam pada Muktamar ke-33 NU di Jombang, Jawa Timur.

Adapun Said Aqil Siradj terpilih kembali menjadi Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) secara aklamasi setelah pesaingnya, As'ad Ali Said, menyatakan mundur pada pemilihan putaran kedua.

Lukman mengatakan terpilihnya Maruf Amin dan Said Aqil Siroj merupakan wujud kedaulatan muktamirin dalam menentukan pilihan.

"Saya pikir baik karena itulah hasil muktamar, dan muktamar itu hakikatnya wujud kedaulatan muktamirin," kata Lukman.

"Mayoritas muktamirin sudah menentukan pilihan serta menyerahkan sepenuhnya kepada AHWA yang telah menghasilkan terpilihnya Rais Aam begitu juga ketua umum PBNU," imbuh Menteri Agama RI.

Lukman berharap hasil muktamar tersebut akan memberikan kemaslahatan umat dan terjaganya nilai-nilai Islam di Nusantara.

"Mudah-mudahan NU terus menebarkan kemaslahatan bagi Indoensia tercinta karena NU dan Muhammadiyah sangat berkontribusi dalam menjaga dan memelihara nilai-nilai Islam di negara ini," kata Lukman.

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2015