Meski pemerintah belum menjelaskan secara rinci mengenai paket kebijakannya, namun cukup memberikan kepercayaan pada pelaku pasar saham
Jakarta (ANTARA News) - Indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Jumat dibuka menguat sebesar 49,47 poin seiring dengan kembali maraknya sentimen positif dari dalam negeri.

IHSG BEI dibuka naik 49,47 poin atau 1,12 persen menjadi 4.480,10, sedangkan kelompok 45 saham unggulan atau LQ45 bergerak menguat 12,66 poin (2,16 persen) menjadi 771,06.

"Faktor teknikal diiringi beberapa sentimen dari pemerintah yang akan mengeluarkan kebijakannya dalam rangka menjaga perekonomian menopang IHSG," kata Kepala Riset NH Korindo Securities Indonesia Reza Priyambada di Jakarta, Jumat.

Ia mengemukakan bahwa beberapa berita positif di antaranya akan adanya paket kebijakan stimulus ekonomi dari pemerintah, rencana pembelian kembali saham dari sejumlah emiten BUMN, dan pembebasan visa untuk meningkatkan wisatawan asing direspon positif investor.

"Meski pemerintah belum menjelaskan secara rinci mengenai paket kebijakannya, namun cukup memberikan kepercayaan pada pelaku pasar saham," katanya.

Di sisi lain, lanjut dia, pelaku pasar asing yang kembali melakukan aksi beli menambah sentimen positif bagi pergerakan IHSG BEI pada hari ini.

Sebelumnya, Direktur Utama BEI Tito Sulistio mengatakan bahwa sebagai produk investasi, pasar modal Indonesia masih memiliki fundamental positif.

"Jadi, persepsi tanggapan negatif serta ketakutan pasar yang sifatnya psikologis dalam beberapa hari terakhir ini diharapkan segera berakhir," ujarnya.

Menurut dia, pasar modal masih didukung oleh fundamental ekonomi nasional yang kuat, mayoritas emiten atau perusahaan tercatat di BEI juga mencatatkan laba positif di semester pertama 2015. Berdasarkan seluruh laporan keuangan emiten semester pertama 2015, sebanyak 329 emiten atau sekitar 73 persen dari total emiten yang telah melaporkan ke BEI masih membukukan kinerja laba positif.

Bursa regional, di antaranya indeks Hang Seng menguat 153,65 poin (0,70 persen) ke 21.992,19, indeks Bursa Nikkei naik 521,47 poin (2,81 persen) ke 19.100,79, dan Straits Times menguat 47,27 poin (1,62 persen) ke posisi 2.992,88.

Pewarta: Zubi Mahrofi
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2015