Sukabumi (ANTARA News) - Gempa yang berpusat di Garut, Jawa Barat dengan kekuatan 5,6 Skala Richter juga dirasakan sebagian warga Sukabumi karena getarannya cukup kencang walaupun hanya beberapa detik.

"Astagfirullah gempa bumi," kata Yuyun Yuningsih warga Kelurahan Benteng, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi sambil berlari keluar rumah, Sabtu.

Selain di daerah itu, gempa juga dirasakan oleh warga Kota Sukabumi yang tinggal di Kecamatan Gunungpuyuh, Berani Nokiyansah yang mengaku merasa panik saat gempa terjadi. Bahkan, seluruh penghuni rumah berhamburan keluar khawatir terjadi gempa susulan.

"Memang beberapa detik tapi kencang banget kerjasamanya, ternyata tidak saya saja keluarga dan tetangga pun merasakan gempa itu," katanya.

Informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) gempa yang berkekuatan 5,6 SR itu terjadi pada pukul 03.08 WIB dengan pusat gempa 109 km Barat Daya Garut di kedalaman episentrum gempa 10 km.

Hingga saat berita ini diturunkan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) baik Kota maupun Kabupaten Sukabumi belum menerima adanya laporan terkait gempa Garut.

Pewarta: Aditya A Rohman
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2015