Jakarta (ANTARA News) - Melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat tidak berdampak signifikan pada bisnis spa dan kafe milik aktris Rianti Cartwright.

"Daya beli masyarakat Jakarta lumayan, nggak terlalu signifikan," kata Rianti saat dijumpai di peluncuran film "3 Dara" di Jakarta, Senin malam.

Ia justru merasakan dampak melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar bagi dirinya sendiri, terutama ketika sedang bepergian.

"Jadi lebih irit," kata Rianti.

Rianti sudah tiga tahun belakangan ini membuka Kamala Spa khusus untuk perempuan di bilangan Kebayoran Baru. Berawal dari kesukannya terhadap pijat dan relaksasi, Rianti dan teman-temannya membuka spa tersebut.

Rianti yang dulu kuliah bisnis ini menyasar konsumen perempuan karena ingin membuat oase bagi kaum hawa di Jakarta.

Ia memanfaatkan lahan yang tersisa di spa miliknya untuk membuka kafe agar ada tempat untuk mereka yang sedang menunggu di spa.

Ia menyatakan keinginannya untuk memperluas bisnisnya namun belum ada rencana yang konkret.

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015