Sekarang hubungan kedua negara mencapai puncaknya,"
Jakarta (ANTARA News) - Ketua MPR Zulkifli Hasan mengatakan, hubungan Indonesia-Tiongkok sudah pada tahap comprehensif partnership strategic yang meliputi bidang budaya, politik, keamanan dan ekonomi.

"Sekarang hubungan kedua negara mencapai puncaknya," kata Zulkifli saat memberi sambutan dalam Hari Ulang Tahun Republik China yang ke-66 di Jakarta, Senin.

Ia juga mengungkapkan bahwa dirinya belum lama ini mengunjungi Tiongkok, dan mengakui kehebatan negara tersebut.

Zulkifli berharap kepada para menteri yang hadir dalam acara itu untuk meningkatkan kerja sama yang agresif dengan Tiongkok. Hubungan kedua negara diharapkan dapat saling menguntungkan.

"Selamat Hari Jadi China. Semoga hubungan kedua negara penuh bermanfaat bagi kedua pihak," ujar Zulkifli dalam keterangan tertulis MPR.

Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015