Liverpool, Inggris (ANTARA News) - Derby Merseyside antara Everton menghadapi Liverpool edisi pertama musim ini bakal berlangsung di Goodison Park, Minggu.

Untuk pertama kalinya sejak medio 80-an Liverpool bakal melakoni Derby Merseyside tanpa pemain lokal yang kerap disebut sebagai scouse.

Laga ini bukan tidak mungkin bakal menjadi laga terakhir bagi pelatih Brendan Rodgers karena awal musim yang tak mengesankan di Anfield.

Rodgers, mempertahankan winning team yang pekan lalu mengalahkan Aston Villa dalam skema 3-4-1-2.

Duet Daniel Sturridge yang produktif dan Danny Ings yang mengandalkan ketekunan tetap diandalkan di lini depan, disokong Philippe Coutinho sebagai penyerang lubang.

Sementara pada tim asuhan Roberto Martinez, penyerang Belgia Romelu Lukaku dipercaya menempati ujung tombak tunggal yang ditopang trio Gerard Deulofeu, Ross Barkley dan Steven Naismith.

Berikut susunan pemain kedua tim dalam laga itu.

Everton (4-2-3-1): Tim Howard (PG); Tyias Browning, Phil Jagielka, Ramiro Funes Mori, Brendan Galloway; James McCarthy, Gareth Barry; Gerard Deulofeu, Ross Barkley, Steven Naismith; Romelo Lukaku
Pelatih: Roberto Martinez

Liverpool (3-5-2): Simon Mignolet (PG); Emre Can, Martin Skrtel, Mamadou Sakho; Nathaniel Clyne, James Milner, Lucas Leiva, Alberto Moreno; Philippe Coutinho; Daniel Sturridge, Danny Ings
Pelatih: Brendan Rodgers

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015