Jakarta (ANTARA News) - Pameran yang menampilkan produk unggulan asal Sumatera Selatan Sriwijaya Exhibition 2015 digelar di Plasa Kementerian Perindustrian pada 6-9 Oktober 2015 yang dibuka pukul 09.00-17.00 WIB.

"Pameran ini mengikutsertakan 46 perajin Industri Kecil Menengah (IKM) binaan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sumatera Selatan yang menampilkan produk unggulannya," kata Dirjen IKM Kemenperin Euis Saedah di Jakarta, Selasa.

Beberapa produk yang ditampilkan antara lain anyaman, keramik, jumputan, serta makanan khas Sumsel seperti pempek dan pindang dengan kerupuk ikan.

Euis mengatakan, pameran tersebut terselenggara atas kerja sama dengan Dewan Kerajinan Nasional Daerah Provinsi Sumsel dan IKM Kemenperin.

Menurut Euis, pameran tersebut bertujuan memperkenalkan dan mempromosikan produk terbaik IKM Sumsel, yang memiliki nilai kreativitas dan keunikannya serta menjadi daya tarik tersendiri.

Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2015