Hong Kong (ANTARA News) - Saham-saham Hong Kong dan Shanghai naik pada pembukaan perdagangan Jumat, mengikuti reli di New York dan Eropa, setelah risalah pertemuan terbaru Federal Reserve mengisyaratkan suku bunga akan dipertahankan di rekor terendah untuk beberapa waktu.

Seperti dilansir kantor berita AFP, indeks acuan Hang Seng menguat 1,17 persen, atau 261,03 poin, menjadi 22.615,94 segera setelah pembukaan.

Di Tiongkok daratan, indeks komposit Shanghai menambahkan 0,10 persen atau 3,28 poin menjadi 3.146,64, sedangkan indeks komposit Shenzhen yang melacak saham-saham di bursa kedua Tiongkok berkurang 0,08 persen atau 1,44 poin menjadi 1.783,95. (Uu.A026)

Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2015