Seoul (ANTARA News) - Tiga personil boyband asal Korea Selatan, Super Junior, yakni Leeteuk, Donghae dan Eunhyuk akan membagikan sejumlah tips dan pemikiran mereka saat mengunjungi Swiss, melalui sebuah buku harian yang akan dipublikasikan minggu depan. 

Buku harian (diary) Super Junior di Swiss akan hadir Senin depan, ungkap pihak S.M. Entertaiment, manajemen yang menaungi Super Junior Senin.

Dalam buku harian itu, tiga personil Suju itu menuliskan sejumlah tujuan wisata bersama foto mereka saat melakukan berbagai aktivitas luar ruang seperti berseluncur salju dan paralayang. 

"Para pembaca akan tahu kalau Leeteuk yang memimpin perjalanan, lalu Eunhyuk yang merencanakan perjalanan dan Donghae yang memperlihatkan  sisi uniknya," ujar pihak S.M. Entertaiment seperti dilansir Yonhap. 


Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2015