Jakarta (ANTARA News) - Perusahaan game publisher PT Megaxus Infotech secara resmi meluncurkan avatar selebriti Indonesia Agnez Mo melalui salah satu game berbasis PC bernama Audition AyoDance.

"Kami memilih Agnez Mo karena dia itu superstar Indonesia, bisa menjadi panutan karena sangat inspiratif dan memiliki basis penggemar jutaan orang," kata Brand Manager Megaxus Felix Darmoko di Jakarta, Kamis.

Felix mengatakan, fitur terbaru di dalam game tersebut dapat mulai dimainkan oleh para pencinta game melalui patch terbaru yang dapat diakses di situs resmi Megaxus mulai 8 Oktober 2015.

Para gamers, lanjut Felix, juga bisa merasakan menjadi Agnez dengan hanya membayar Rp6.000 untuk mendapatkan wajah Agnez Mo, dan menambah rata-rata harga yang sama untuk pakaian, aksesori dan sepatu avatar Agnez Mo.

CEO Megaxus Eva Muliawati mengaku optimis dengan kolaborasi perusahaannya dengan penyanyi sekaliber Agnez Mo untuk dapat menginspirasi dan menghadirkan sesuatu yang segar bagi generasi muda Indonesia.

"Kami juga ingin menghubungkan semua gamers dengan suasana yang kental dengan gaya hidup melalui fitur-fitur musik, tarian dan fesyen," ujarnya.

Avatar Agnez pada game AyoDance ditampilkan dengan warna rambut pirang, mata besar dan bibir mungil.

Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2015