Paris (ANTARA News) - Liga Champions akan kembali bergulir pada Selasa, di mana Barcelona dan Bayern Munich bertekad mengamankan tiket ke 16 besar, sedangkan Arsenal dan Chelsea menghadapi pertandingan-pertandingan vital (pertandingan-pertandingan dimulai pada pukul 19.45 GMT kecuali disebutkan berbeda):



Grup E

Di Barysaw, Belarus (17.00 GMT)

BATE Borisov (Belarus) melawan Bayer Leverkusen

Dengan situasi pada pertandingan terakhir di grup mereka akan menghadapi Barcelona, Bayer Leverkusen paham bahwa mereka tidak boleh tergelincir saat menghadapi juara Belarus BATE Borisov.

Tim peringkat ketiga Leverkusen tertinggal satu angka dari AS Roma, namun penampilan tandang mereka di kompetisi ini pada musim ini, termasuk pada putaran playoff, mencatatkan tiga kekalahan dari tiga pertandingan.

Pasukan Roger Schmidt menang 4-1 atas BATE di Jerman dan akan berharap penyerang asal Meksiko Javier Hernandez, yang telah membukukan sepuluh gol dari tujuh pertandingannya, dapat meneruskan performa bagusnya.

Kekalahan bagi BATE akan mengakhiri upaya mereka untuk melaju ke fase gugur untuk pertama kalinya meski catatan penampilan kandang mereka -- empat kemenangan dari lima pertandingan, termasuk kemenangan 3-2 atas Roma -- mengindikasikan bahwa mereka akan menjadi rintangan berat bagi Bayer.



Di Barcelona, Spanyol

Barcelona (Spanyol) melawan AS Roma (Italia)

Masih segar dari kesuksesan menghancurkan musuh bebuyutan Real Madrid dengan skor 4-0, Barcelona dapat mengamankan posisi puncak klasemen Grup E dengan menghindari kekalahan di Camp Nou saat melawan Roma.

Bukan hanya Barca dapat unggul empat angka di puncak klasemen Liga Spanyol, namun mereka juga menyambut kembalinya bintang asal Argentina Lionel Messi, yang masuk sebagai pemain pengganti pada babak kedua, menyusul absen akibat cedera selama dua bulan.

Roma, yang masih mengejar gelar Liga Italia meski pada Sabtu ditahan imbang 2-2 di markas Bologna, dapat membawa bekal rasa percaya diri dari pertemuan pertama di antara kedua tim yang berakhir imbang 1-1 di Italia pada September, namun pasukan Rudi Garcia tidak pernah memenangi pertandingan tandang Liga Champions sejak 2010 dan juga tidak akan diperkuat pemain kunci Gervinho dan Mohamed Salah.

Meski demikian, kemenangan bagi Roma akan membuat tim Italia itu melaju jika Leverkusen gagal mengalahkan BATE.



Grup F

Di London

Arsenal (Inggris) melawan Dinamo Zagreb (Kroasia)

Arsenal harus membalas dendam atas kekalahan mereka pada pertandingan pembukaan di markas Dinamo Zagreb, jika "The Gunners" ingin memelihara harapan untuk dapat lolos ke fase gugur.

Pasukan Arsene Wenger, yang mencapai putaran 16 besar pada 15 musim berturut-turut sebelumnya, memerlukan nilai-nilai maksimal dari dua pertandingan tersisa di Grup F -- yang termasuk membalikkan kekalahan 2-3 dari Olympiakos ketika mereka terbang ke Yunani dalam rentang waktu dua pekan, dibarengi dengan kemenangan Bayern pada Selasa.

Arsenal hanya memenangi satu pertandingan dari lima pertandingan terakhirnya di semua kompetisi, menyia-nyiakan peluang untuk memuncaki klasemen Liga Utama Inggris pada akhir pekan setelah kalah 1-2 di markas West Brom.



Di Munich, Jerman

Bayern Munich (Jerman) melawan Olympiakos (Yunani)

Hasil imbang di Allianz Arena akan mengirim Bayern Munich dan Olympiakos ke putaran selanjutnya dengan satu pertandingan tersisa. Menahan tim Jerman itu akan menjadi tugas berat bagi Olympiakos di mana Bayern, yang merupakan tim tersubur pada kompetisi musim ini, telah menyarangkan setidaknya empat gol dari enam pertandingan kandang sebelumnya di Liga Jerman dan Eropa.

Bayern, yang memperbesar keunggulan mereka di Jerman menjadi delapan angka pada Sabtu, memenangi pertandingan melawan Olympiakos dengan skor 3-0 di Piraeus, di mana Thomas Mueller membukukan dua gol.

Olympiakos secara tidak terduga mendapatkan waktu istirahat tambahan pada akhir pekan, ketika "derby" Athena mereka melawan rival bebuyutan Panathianikos dibatalkan karena aksi kekerasan.



Grup G

Di Oporto, Portugal

Porto (Portugal) melawan Dynamo Kiev (Ukraina)

Masih tidak terkalahkan di Grup G, Porto dapat mengamankan tempat mereka di putaran 16 besar ketika mereka menjamu Dynamo Kiev di Estadio do Dragao. Pasukan Julen Lopetegui hanya memerlukan hasil imbang dengan tim Ukraina itu untuk memastikan lolosnya mereka dan dapat menggaransi peringkat pertama jika hasil mereka lebih baik daripada hasil yang didapatkan Chelsea di Israel.

Porto, yang bermain imbang 2-2 di Kiev pada September, tidak akan diperkuat bek Brazil Maicon namun masih tidak terkalahkan di musim ini di semua kompetisi, dan tim yang tidak diperkuat sejumlah pemain intinya mampu menang 2-0 atas tim dari divisi yang lebih rendah Angrense di Piala Portugal pada akhir pekan, penyerang asal Spanyol Alberto Bueno memborong kedua gol.

Kalah tipis di markas Chelsea tiga pekan silam, Dynamo akan tereliminasi jika mereka gagal menang dan Chelsea mendapatkan hasil yang lebih baik. Juara bertahan Ukraina itu masih segar dari kemenangan 3-0 atas Olimpik Donetsk pada akhir pekan, yang membuat pasukan Sergei Rebrov memiliki koleksi angka yang sama di puncak klasemen liga domestik mereka bersama Shakhtar Donetsk.



Di Haifa, Israel

Maccabi Tel Aviv (Israel) melawan Chelsea (Inggris)

Maccabi Tel Aviv akan terlihat sebagai lawan yang ideal bagi Chelsea yang tetap rapuh, yang dapat mengunci tiket mereka ke putaran 16 besar di Israel.

Pasukan Jose Mourinho membangkitkan kembali kampanye Eropa mereka dengan kemenangan 2-1 atas Dynamo Kiev tiga pekan silam dan pergi ke Timur Tengah setelah menang 1-0 atas Norwich City di Liga Utama Inggris pada akhir pekan.

Si Biru menghuni peringkat kedua di Grup G dan kemenangan di Stadion Sammy Ofer akan membawa mereka melaju, jika Dynamo Kiev gagal mengalahkan Porto.

Hasil imbang juga akan cukup jika Dynamo kalah, namun mereka juga dapat mendapati diri mereka kembali ke peringkat ketiga jika mereka kalah dan Dynamo menang.

Sementara itu, Maccabi, yang menjamu pertandingan-pertandingan Eropa di pesisir Haifa pada musim ini, sudah dipastikan tersingkir namun kemenangan dan kekalahan bagi Dynamo akan menjaga peluang mereka untuk finis di peringkat ketiga tetap hidup.

Kemenangan 3-0 di markas Hapoel Haifa pada Sabtu membuat mereka unggul dua angka bersih di puncak klasemen Liga Israel.



Grup H

Di St Petersburg, Rusia (17.00 GMT)

Zenit St Petersburg (Rusia) melawan Valencia (Spanyol)

Satu-satunya tim yang memenangi empat pertandingan pertamanya di grup pada kompetisi musim ini, Zenit telah dipastikan lolos ke putaran 16 besar dan hasil imbang saat melawan Valencia akan menjamu peringkat teratas di Grup H.

Bagaimanapun, Valencia dapat bergabung dengan tuan rumah untuk mencapai 16 besar jika mereka menang dan Gent tidak mengalahkan Lyon.

Pemain Zenit yang harus diwaspadai adalah Artem Szyuba, penyerang yang dua golnya mengamankan kemenangan 2-0 di markas Lyon tiga pekan silam, dan yang membukukan gol saat mereka menang 3-0 atas Ural Yekaterinburg pada akhir pekan di Liga Rusia.

Valencia memerlukan hasil bagus -- mereka kalah di Belgia pada pertandingan terakhir mereka di fase grup dan dicemooh oleh para penggemarnya sendiri setekah bermain imbang 1-1 dengan Las Palmas pada akhir pekan untuk membuat mereka menghuni peringkat ketujuh di Liga Spanyol.

Aleksandr Anyukov dan Javi Garcia diskors untuk Zenit, namun Valencia memiliki masalahnya sendiri ketika Alvaro Negredo dan Rodrigo harus menepi bersama Javi Fuego, Pablo Piatti, dan kiper Diego Alves.



Di Lyon, Prancis

Lyon (Prancis) melawan Gent (Belgia)

Ini akan menjadi pertandingan Liga Champions terakhir di Stade de Gerland untuk Lyon, yang perlu mengalahkan Gent untuk mencatatkan kemenangan perdananya di kancah Eropa musim ini dan berharap Valencia gagal mengalahkan Zenit di Rusia.

Skenario seperti itu akan menjaga harapan-harapan pasukan Hubert Fournier, yang akan pindah ke stadion baru pada tahun baru, tetap hidup.

Bagaimanapun, Lyon tidak pernah memenangi pertandingan di Liga Champions musim ini dan takluk 0-3 oleh Nice di Liga Prancis pada Jumat.

Sebagai tambahan, mereka harus bertanding tanpa kapten Maxime Gonalons yang terkena skors.

Kedua tim ini bermain imbang 1-1 di Belgia pada September dan Gent menang 1-0 atas Valencia tiga pekan silam. Kemenangan lain di sini akan menjaga peluang mereka untuk melaju tetap hidup, dan Gent sedang dalam performa terbaiknya -- mereka menang 5-0 atas Westerlo pada Jumat, di mana Sven Kums mencetak dua gol, untuk meneruskan start bagus mereka di Liga Belgia, demikian AFP.

(H-RF)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015