XI'AN, Tiongkok, 4 Desember 2015 (Antara/PRNewswire) -- Bergantungan di tebing setinggi 7000 kaki dari atas tanah, dua petualang dunia - Kiersten Rich dari AS dan Tyson Mayr dari Australia - telah menguji nyali mereka di dalam petualangan eksplorasi kebudayaan dan alam selama tujuh hari di Shaanxi, Tiongkok.

 

Sebagai ibukota kuno Tiongkok, Xi'an memiliki jejak sejarah yang luar biasa, mulai dari titik awal Jalur Sutra hingga rumah dari para kaisar kuno Tiongkok, sehingga meninggalkan begitu banyak warisan dan peninggalan yang tak ternilai. Untuk kembali membangkitkan kejayaan kota ini di Tiongkok, pada tanggal 21 September, Badan Pariwisata Provinsi Shaanxi mengundang dua petualang ternama dunia untuk berpartisipasi di dalam program "Shaanxi Selfie Culture Hunt" yang bertujuan untuk mengabadikan segala keindahan alam Shaanxi dalam cara yang tidak biasa.

 

Dari selatan ke utara, kedua petualang tersebut  menjelajah 11 destinasi wisata provinsi ini, mulai dari salah satu keajaiban dunia dari masa lalu - pasukan terakota - hingga berbagai destinasi wisata yang belum terlalu dikenal oleh dunia seperti Mount Hua, yang berhasil mencuri perhatian para netizen karena memiliki lanskap dan pemandangan spektakuler yang biasanya hanya didapati di film-film kolosal, dan Xi'an City Wall dan Hukuo Waterfall. Sesuai dengan tema selfie, nilai budaya dan sejarah dari ke-11 destinasi wisata yang kedua petualang tersebut kunjungi mampu diterjemahkan dengan sempurna menjadi serangkaian catatan perjalanan yang tak hanya memukau secara visual tapi juga mampu membawa para pembaca seolah-olah berada disana, bersama kedua petualang tersebut. Selain itu, para netizen juga berkesempatan memenangkan tiket pergi-pulang atau sebuah tongkat narsis berdesain khusus dengan cara memilih beberapa foto selfie Kiersten dan Tyson secara online.

 

Sejauh ini, program ini berhasil menyedot hingga lebih dari 13.000 partisipan dari lebih dari 50 negara, diantaranya Inggris, jerman, Kanada, dan Jepang. Total 2300 suara telah terkumpul hingga tanggal 15 Oktober. Polling antara Kiersten Rich and Tyson Mayr berlangsung sangat ketat mengingat keduanya menghadirkan foto-foto indah yang berhasil menangkap eksotisme kebudayaan dan sejarah kota Xi'an.

 

Program O2O "Shaanxi Selfie Culture Hunt" berhasil mengingatkan kembali seluruh dunia akan kekayaan budaya dan sejarah Shaanxi. Didukung kondisi cuaca yang sangat unik sepanjang setahun penuh dan jaringan tur wisata yang komperehensif bagi wisatawan mancanegara menjadikan provinsi ini sebagai destinasi wisata terbaik yang menawarkan nilai budaya dan sejarah.

 

Untuk informasi lebih lanjut tentang destinasi wisata ini, silakan kunjungi:

https://www.facebook.com/visitshaanxi/

 

Tentang Badan Pariwisata Provinsi Shaanxi:

Badan Pariwisata Provinsi Shaanxi adalah departemen pemerintah yang bertanggung jawab di dalam mengelola industri pariwisata di Shaanxi, Tiongkok. Untuk informasi, silakan kunjungi   

http://english.shaanxi.gov.cn/

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2015