... harga ini dipengaruhi titik suplai. Semakin dekat dengan titik suplai maka harga akan semakin rendah...
Semarang (ANTARA News) - Elpiji ukuran tabung 12 kg mengalami penurunan harga seiring dengan penurunan harga yang terjadi pada contract price (CP) Aramco.

"Untuk rata-rata penurunan harga elpiji ukuran tabung 12 kg secara nasional yaitu Rp5.800/tabung," kata External Relations PT Pertamina Marketing Operation Region (MOR) IV Jateng-DIY Robert MV Dumatubun di Semarang, Selasa.

Menurut dia, untuk harga elpiji ukuran tabung 12 kg di wilayah Jawa Tengah dan DIY terendah terjadi di Kota Semarang dan Cilacap yaitu Rp126.900/tabung.

Sedangkan untuk harga elpiji ukuran tabung 12 kg di beberapa daerah lain cukup beragam, di antaranya untuk Kudus mencapai Rp127.500/tabung, Pemalang Rp128.400/tabung, Solo Rp128.800/tabung, Boyolali Rp128.900/tabung, dan Tegal Rp129.000/tabung.

Untuk wilayah MOR IV, harga elpiji tertinggi terjadi di DIY khususnya Bantul dan Sleman dengan harga Rp129.600/tabung.

Selain elpiji ukuran tabung 12 kg, penurunan juga terjadi pada elpiji bright gas, harga terendah Rp130.900/tabung juga di Kota Semarang dan Cilacap. Sedangkan tertinggi mencapai Rp133.600/tabung di Sleman dan Bantul.

"Tinggi rendahnya harga ini dipengaruhi titik suplai. Semakin dekat dengan titik suplai maka harga akan semakin rendah," katanya.

Untuk kebutuhan elpiji ukuran tabung 12 kg untuk Kota Semarang sendiri disuplai oleh PT Optima Sinergi Comvestama atau Opsico yaitu terminal penampungan elpiji di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang.

Sedangkan untuk kebutuhan di daerah Cilacap disuplai langsung dari kilang minyak dan elpiji di Cilacap.

Seperti halnya harga BBM yang juga turun, untuk penurunan harga elpiji ini diberlakukan mulai hari ini.

Pihaknya berharap, dengan penurunan harga ini konsumsi elpiji ukuran tabung 12 kg semakin besar. Mengingat produk tersebut bukan subsidi, pihaknya menganggap semakin tinggi penjualan akan semakin baik bagi Pertamina.

Sekadar diketahui, jumlah konsumsi elpiji ukuran tabung tiga kg masih mendominasi total konsumsi elpiji di PT Pertamina Wilayah Operasi Pemasaran IV.

Hingga saat ini, konsumsi elpiji ukuran tabung 3 kg mencapai 2.651 metrik ton (MT)/hari, 12 kg sebanyak 265 MT/hari, dan bright gas 419 MT/bulan.

Pewarta: Aris Widiastuti
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2016