Ketika ditemukan, yang bersangkutan (dr. Rica) tidak memungkinkan untuk diperiksa sehingga untuk sementara dikembalikan ke keluarga
Jakarta (ANTARA News) - Seorang dokter asal Lampung dr. Rica Tri Handayani yang sempat hilang bersama anaknya Zafran Alif Wicaksono, hingga kini masih belum diperiksa polisi.

"Ketika ditemukan, yang bersangkutan (dr. Rica) tidak memungkinkan untuk diperiksa sehingga untuk sementara dikembalikan ke keluarga," kata Kadivhumas Polri Irjen Anton Charliyan, di Mabes Polri, Jakarta, Selasa.

Pada Senin (11/1) pagi, Rica dan putranya ditemukan di Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat.

Rica dan anak balitanya diamankan pada saat akan melakukan check in di Bandara Iskandar pada pukul 06.20 WIB yang rencananya terbang menuju Jakarta dengan pesawat Trigana Air pukul 07.30 WIB.

Bersama dia, ikut diamankan dua orang lainya, yakni E dan V. Keduanya merupakan terduga perekrut dr. Rica.

E dan V kini masih diperiksa polisi.

Kepolisian masih belum mengetahui pasti motif E dan V dalam merekrut dan membawa pergi dokter Rica, serta tiga warga asal Boyolali berinisal E, N dan M.

Sementara polisi juga masih memeriksa sepasang suami istri yang merupakan sepupu suami Rica, dr. Aditya Akbar Wicaksono karena diduga telah menjemput Rica dan anaknya sebelum Rica dan anaknya dinyatakan hilang.

"Dua sepupunya masih diperiksa juga. Keterangan mereka masih berubah-ubah sehingga banyak keterangan yang diragukan," katanya.

Sebelumnya, sejak 30 Desember 2015, dr Rica Tri Handayani menghilang. Perempuan asal Lampung itu turut membawa anaknya, Zafran Alif Wicaksono yang masih balita.

Suaminya, dr Aditya Akbar Wicaksono, melaporkan kabar kehilangan istri dan anaknya itu ke Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta (Polda DIY), pada 31 Desember 2015.

Pada 12 Desember 2015, Rica dan anaknya datang ke Yogyakarta dari Lampung. Mereka datang menjenguk suaminya yang tengah mengambil spesialis ortopedi di RSUP Dr Sardjito.

Keluarga itu sempat mengunjungi kediaman sepupunya di kawasan Maguwoharjo, Sleman, pada 29 Desember 2015. Di sana, Rica dan anaknya sempat menginap. Keesokan harinya, saat bertugas di rumah sakit, Aditya mendapat kabar bahwa istri dan anaknya tidak berada di rumah. Dia mencoba menghubungi sang istri, tapi tak berhasil.

Sepasang suami-istri yang juga sepupu Adit, disebut telah menjemput Rica dan anaknya dari rumah di Maguwoharjo. Setelah itu, anak dan istrinya malah menghilang dan tak bisa dihubungi lagi.

Pewarta: Anita Permata Dewi
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2016