PBB, New York (ANTARA News) - Dengan meningkatnya perang di Suriah, PBB, lembaga kemanusiaan dan pembangunan di Irak memerlukan bantuan 298 juta dolar AS untuk menunjang bantuan yang diberikan buat hampir 250.000 pengungsi Suriah di Irak, kata juru bicara PBB.

"Permohonan itu dikeluarkan saat makan siang pertemuan babak Irak dalam Rencana Ketahanan dan Pengungsi Regional Suriah di Erbil hari ini," kata Juru Bicara Stephane Dujarric dalam taklimat di Markas Besar PBB, pekan ini.

"Rencana tanggapan bagi Irak menyampaikan komitmen untuk terus menyediakan perlindungan dan bantuan buat pengungsi Suriah, untuk memenuhi kebutuhan dasar mereka," kata Dujarric, sebagaimana dikutip Xinhua, Kamis pagi. "Rencana itu juga mengakui perlunya meningkatkan ketahanan pengungsi serta masyarakat tuan rumah dan menyerukan penanaman modal lebih besar dalam bidang pendidikan dan peningkatan kesempatan bagi pelatihan ketrampilan dan kehidupan."

Menurut badan pengungsi PBB, saat ini ada sebanyak 400.000 pengungsi Suriah di Irak.

Pada Selasa (26/1), Wakil Sekretaris Jenderal PBB Urusan Dukungan Lapangan Atul Kahare, mengakhiri kunjungan tiga-hari ke Irak.

Khare mengunjungi Ibu Kota Irak, Baghdad, serta Erbil --tempat ia membahas masalah dukungan penting dengan anggota pemerintah tuan rumah, kata juru bicara PBB tersebut. Ia menambahkan, Wakil Sekretaris Jenderal itu juga bertemu dengan pejabat senior dan mengadakan pertemuan di balai kota dengan Misi PBB di Irak.

(Uu.C003)

Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2016