Paris (ANTARA News) - Juara bertahan Liga 1 Prancis, Paris Saint-Germain, hanya bermain imbang tanpa gol saat meladeni Lille OSC dalam laga pekan ke-26 di Stadion Parc des Princes, Sabtu.

Meski hanya meraih hasil imbang, tim asuhan Laurent Blanc itu tetap kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 70 poin, berjarak 25 poin dari peringkat kedua AS Monaco (45).

Sementara Lille (31) naik ke peringkat 12 klasemen, meski posisinya setiap saat bisa tergeser oleh para pesaing yang belum melakoni laga pekan ke-26.

PSG sebetulnya menguasai jalannya pertandingan dengan memiliki 64 persen penguasaan bola, melepaskan 12 percobaan tembakan yang empat di antaranya menemui sasaran.

Sayangnya tak satu pun peluang PSG berbuah menjadi gol, termasuk saat Layvin Kurzawa menyambut bola tendangan bebas Lucas Moura, yang harus membentur mistar gawang, bahkan hakim garis kemudian menyatakan bek kiri PSG itu sudah berada dalam posisi offside.

Susunan pemain pertandingan tersebut sesuai laman resmi Liga 1 Prancis.

Paris Saint-Germain (4-3-3): Kevin Trapp (PG); Gregory van der Wiel, Marquinhos, David Luiz, Layvin Kurzawa; Javier Pastore (Marco Veratti), Benjamin Stambouli, Blaise Matuidi (Adrien Rabiot); Jean-Kevin Augustin, Edinson Cavani, Angel Di Maria (Lucas Moura)
Pelatih: Laurent Blanc

Lille OSC (4-3-3): Vincent Enyeama (PG); Sebastien Corchia (Benjamin Pacard), Renato Chivelli, Adama Soumaoro, Djibril Sidibe; Rio Mavuba, Ibrahim Amadou, Florent Balmont (Morgan Amalfitano); Junior Tallo, Yassine Benzia (Marvin Martin), Eric Bautheac
Pelatih: Frederic Antonetti.

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016