Jakarta (ANTARA News) - Tim Uber Indonesia membidik tiga kemenangan atas tim Korea Selatan dalam pertandingan penyisihan grup C kualifikasi turnamen Piala Uber di Hyderabad, India.

"Saya berharap tim kita mengambil poin dari satu pemain tunggal dan dua ganda. Kami akan menurunkan pemain terbaik yang kami anggap paling cocok menghadapi pemain Korea," kata Manajer Tim Thomas-Uber Indonesia Rexy Mainaky di India, seperti dikutip Tim Humas dan Media Sosial Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) di situs resmi mereka, di Jakartam, Kamis.

Tim Uber Indonesia telah meraih kemenangan mutlak atas tim Maladewa dalam pertandingan pertama grup C yang berlangsung pada Rabu (17/2) malam.

Maria Febe Kusumastuti membuka kemenangan untuk tim putri Indonesia dengan mengalahkan Moosa Aminath Shahurunaz 21-3, 21-4.

Kemudian Linda Wenifanetri yang turun pada partai kedua tunggal putri menambah keunggulan Indonesia 2-0 setelah menaklukkan Aishath Afriaan Rasheed 21-12, 21-6.

Hana Ramadini juga mengoleksi kemengan bagi Merah-Putih. Hanna menang atas Fathimath Nabaaha Abdul Razzaq 21-11, 21-9.

Pasangan Anggia Shitta Awanda/Mahadewi Istirani Ni Ketut memantapkan posisi Indonesia 4-0 dengan menundukkan pasangan Aminath Ahmed Didi/Maisa Fathuhulla Ismail 21-7, 21-5.

Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari yang menutup pertandingan tim Indonesia menyempurnakan kemenangan setelah menang cepat 21-5, 21-4 dari pasangan Aminath Nabeeha Abdul Razzaq/Fathimath Nabaaha Abdul Razzaq.

"Lawan yang dihadapi pemain-pemain kita memang tidak seimbang. Jadi, pemain kita belum dapat mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Tapi, mereka setidaknya telah mencoba lapangan untuk menghadapi tim Korea," kata Rexy.

Tim Uber Indonesia, lanjut Rexy, menargetkan juara grup C dengan mengalahkan tim Korea pada pertandingan terakhir babak penyisihan yang akan berlangsung pada pukul 16.30 waktu setempat.

Pewarta: Imam Santoso
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016