Karawang (ANTARA News) - Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kabupaten Karawang Jawa Barat memastikan tarif angkutan umum akan turun menyusul penurunan harga bahan bakar minyak jenis premium dan solar per 1 April 2016.

"Penurunan tarif angkutan umum itu mencapai tiga persen," kata Kepala Bidang Angkutan Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Karawang Dede Sudrajat di Karawang, Kamis.

Ia mengatakan rencana penurunan tarif angkutan umum yang mencapai tiga persen itu sesuai dengan surat imbauan Kementerian Perhubungan yang telah diterima Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Karawang.

Saat ini tarif angkutan umum di Karawang bervariasi. Seperti angkutan umum atau angkutan kota (angkot) di wilayah perkotaan, dari awalnya sebesar Rp3.500 direncanakan turun menjadi Rp3.395.

Kemudian angkot trayek jurusan Cikampek-Klari-Johar direncanakan turun dari tarif awal Rp11.000 menjadi Rp10.670.

Selanjutnya, angkot jurusan Tanjungpura-Rengasdengklok yang kini tarifnya Rp6.000 direncanakan turun menjadi Rp5.820.

Ia mengaku akan segera mengkaji rencana penurunan tarif angkutan umum atau angkot di wilayah Karawang.

Sementara itu, mulai 1 April 2016 harga bahan bakar minyak jenis premium dan solar akan turun. Untuk harga premium dari awalnya Rp6.950 per liter menjadi Rp6.450 per liter.

Kemudian harga bahan bakar minyak jenis solar turun menjadi Rp5.150 per liter, sedangkan harga sebelumnya Rp5.650 per liter. 

Pewarta: M Ali K
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016