Jakarta (ANTARA News) - Ketua DPR RI Ade Komaruddin berharap kerjasama Indonesia dan Tiongkok terutama di bidang transportasi bisa berjalan semakin baik.

Pernyataan ini dia sampaikan seusai bertemu Menteri Departemen Internasional dan Luar Negeri Partai Komunis China, Song Tao di Gedung Parlemen, Jakarta, Kamis.

"Kerjasama yang sudah bagus, diharapkan terus berjalan baik. Sebagai sahabat baik kita bisa membicarakan masalah dengan komunikasi yang baik. Dengan komunikasi yang baik, saling berkunjung, kerjasama yang bagus bisa semakin bagus," kata dia.

Ketika ditanya apakah ada peluang kerjasama lainnya, Akom mengaku saat ini kedua negara masih menjaga investasi. Indonesia dan Tiongkok telah menjalin sejumlah kerja sama antara lain dalam proyek kereta cepat Jakarta-Bandung.

Selain itu, Indonesia kini tengah mendalami kerja sama di bidang e-commerce dengan Tiongkok.

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2016