Jakarta (ANTARA News) - Sebuah jaket sepeda motor yang pernah dikenakan mendiang bintang pop Prince pada film "Purple Rain" produksi 1984 ketika dia berkendara melintasi hutan bersama pemeran utama perempuan dalam film itu, Apollonia, akan dilelang.

Jaket V-neck lurik hitam putih yang dipadu kulit mulai dari siku sampai ujung lengan itu akan dijual lewat badan lelang Profiles in History antara 29 Juni sampai 1 Juli di Calabasas, California.

Brian Chanes dari Profiles in History mengatakan bahwa rumah lelang ini menerima jaket itu sekitar enam pekan lalu, sebelum musisi itu meninggal dunia pada 21 April dalam usia 57 tahun.

Menurut rumah lelang ini jaket ini akan dijual pada harga antara 6.000 (Rp79 juta) sampai 8.000 dolar AS (Rp105 juta), tapi harga itu sebelum Prince meninggal dunia yang kematiannya menarik simpati luas, termasuk dari Presiden Barack Obama, tokoh-tokoh Hollywood dan penggemar seluruh dunia.

Chanes menyebut harga jaket ini kini sekitar 100.000 dolar AS (Rp1,3 miliar).

Profiles in History juga melelang beberapa memorabilia Prince.

Jaket itu diberikan kepada penata wajah Prince dan Apollonia Kotero, penyanyi yang memerankan pacar bintang pop itu dalam film "Purple Rain", dan saudara penata wajah itu kemudian menjualnya, kata Jeff Hare, juru bicara Profiles in History.

Lelang ini terbuka untuk semua peserta di seluruh dunia melalui internet.

Kematian Prince tengah diselidiki pihak berwajib Minnesota, namun mereka tidak melihat ada indikasi bunuh diri atau trauma fisik, demikian Reuters.




Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016