Jakarta (ANTARA News) - Poin tertinggi pertandingan ciptaan Goran Dragic dengan 26 poin mengantarkan Miami Heat menang 102-96 lewat overtime atas Toronto Raptors, Selasa malam waktu setempat di Air Canada Center, sehingga Heat memimpin semifinal playoff Wilayah Timur dengan 1-0.

Kyle Lowry melepaskan satu lemparan tiga angka tepat buzzer berbunyi untuk memaksakan overtime ketika Raptors menyusul ketertinggal 10 poin pada kuarter keempat.  Namun Miami mengawali babak overtime dengan berlari 8-0 untuk di ambang menang.

Dwayne Wade mempersembahkan 24 poin, enam rebound dan empat assist, sedangkan Joe Johnson mempersembahkan 16 poin dan tujuh rebound.

Jonas Valanciunas mencetak poin tertinggi untuk timnya dengan 24 poin ditambah 14 rebound, sedangkan DeMar DeRozan menyumbangkan 22 poin, enam rebound dan empat assist, dan Terrence Ross menambahkan 19 poin.

Kekalahan ini membuat Toronto bercatatan 1-9 dari pembukaan seri playoff.

Miami memiliki tingkat efektivitas lemparan 57,9 persen pada kuarter ketiga yang memupus ketinggalan dua poin pada paruh pertama dan kemudian memimpin 68-63 saat masuk babak keempat, demikian Reuters.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016