Magelang (ANTARA News) - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan "event" di kawasan Candi Borobudur perlu digencarkan untuk meningkatkan kunjungan wisatawan.

"Pagi ini kami gowes dari Banaran Kabupaten Semarang sampai Borobudur. Kami ingin mengawinkan olahraga dengan wisata," katanya di Borobudur, Kabupaten Magelang, Minggu.

Ia mengatakan malam ini di Borobudur juga diselenggarakan Borobudur Jazz Festival (BJF), semua ini untuk mendorong wisata.

"Mudah-mudahan ini menjadi hiburan rakyat yang menarik sehingga sehingga nanti orang terus datang ke sini," katanya.

Gubernur berharap BJF tahun depan lebih menarik dengan menampilkan artis-artis berbobot.

Ia menuturkan tahun ini telah dimulai dengan mengundang pianis dari Amerika Serikat, Jeff Lorber.

"Kami sampaikan agar artis atau musisi dunia bisa main di sini sehingga betul-betul hal ini bagian mendorong wisata, minimal ke Borobudur.

Menyinggung Badan Otoritas Borobudur, Ganjar menuturkan masih menunggu kerja pemerintah pusat, yakni membuat regulasinya.

"Mudah-mudahan tidak terlalu lama," katanya.

Seperti diketahui pada pergelaran Borobudur Jazz Festival 2016 Minggu malam bakal menampilkan sejumlah musisi dan artis papan atas Tanah Air yang tergabung dalam Krakatau Reuniun, yakni Dwiki Darmawan, Gilang Ramadhan, Trie Utamin, Indra Lesmana, Pra Budidharma dan Doni Suhendra.

Musisi nasonal berkaliber internasonal tersebut akan didampingi Jeff Lorber and Friends.

Pewarta: Heru Suyitno
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016