Los Angeles (ANTARA News) - Aktor Mark Salling, yang menjadi pemeran pendukung dalam serial TV "Glee", didakwa menerima dan memiliki pornografi anak pada Jumat (27/5).

Aktor 33 tahun itu menyerahkan diri pada 3 Juni untuk menghadapi gugatan hukum yang diajukan ke pengadilan federal di Los Angeles menurut pernyataan Kantor Kejaksaan Amerika Serikat untuk wilayah tersebut.

Perwakilan Salling, yang merupakan warga Los Angeles, dan pengacaranya tidak segera menerima telepon saat hendak dimintai tanggapan.

Dakwaan federal bahwa aktor kelahiran Texas itu menerima dan memiliki pornografi anak bermula dari penangkapannya oleh polisi Los Angeles dan agen federal pada 29 Desember 2015.

Dia dibebaskan dengan jaminan 20.000 dolar AS dan awalnya akan diadili di pengadilan Los Angeles County.

Namun setelah para penyidik mengetahui "lingkup koleksi" pornografi anak yang mereka ungkap, kasus itu diserahkan ke penuntut federal, kata Kantor Kejaksaan Amerika Serikat.

"Stereotipe tradisional mengenai orang-orang yang melakukan kejahatan eksploitasi seksual anak tidak pas dengan kenyataan," kata Joseph Macias, agen khusus yang bertanggung jawab dari Departemen Keamanan Dalam Negeri dalam satu pernyataan tentang pengajuan gugatan.

Macias menambahkan, tersangka dalam kasus pornografi anak bisa dari "semua usia dan dari seluruh lapisan masyarakat."

Penangkapan Salling dilakukan setelah para penyidik mendapat pentunjuk bahwa dia memiliki pornografi anak, kata kepolisian Los Angeles dalam pernyataan ketika itu.

Satu komputer jinjing, hard drive dan flash drive dari rumah Salling memuat ribuan gambar dan video pornografi anak, dan para penyidik terus memeriksa materi-materi tersebut menurut penuntut federal.

Sementara itu, tuduhan terhadap aktor itu masih terpusat pada satu foto dan tiga video pornografi anak yang memperlihatkan gambar remaja-remaja perempuan.

Kedua dakwaan itu ancaman hukumannya masing-masing maksimal 20 tahun dalam penjara federal.

Dalam serial televisi Fox "Glee" yang tayang 2009 sampai 2015, Salling berperan sebagai Puck, pemain bola yang menunjukkan sisi lembutnya setelah bergabung dengan satu klub di sekolah menengah atas.

Sebelum pertunjukan itu, Salling memainkan peran-peran kecil, termasuk di antaranya dalam film horor "Children of the Corn IV: The Gathering" (1996).

Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2016