Jakarta (ANTARA News) - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama membeli tiket sendiri untuk masuk ke acara Teman Ahok Fair yang digelar oleh relawan Teman Ahok.

Ahok yang mengenakan kemeja kotak-kotak ikut antre di depan pintu masuk untuk membeli tiket seharga Rp35.000, Minggu petang. Ahok pun dikerubuti pengunjung untuk bersalaman dan berfoto selfie.

Ahok kemudian menuju panggung utama untuk menyapa para pengunjung yang disambut sorakan dan tepuk tangan. Acara yang digelar di Gudang Sarinah Ecosystem, Pancoran, Jakarta itu pun sontak semakin meriah.

"Saya tidak ingin menjdi pejabat, tetapi hanya melamar kerja kepada bapak ibuk untuk memimpin Jakarta. Jika saya melamar, bosnya bapak dan ibuk," kata Ahok dengan penuh semangat.

Teman Ahok Fair digelar selama dua hari pada 28 dan 29 Mei 2016 berupa bazar dan pentas musik. Teman Ahok menyediakan 75 stan bazar yang terdiri dari produk kuliner dan non-kuliner.

Acara ini juga menjadi ajang penggalangan dana Teman Ahok untuk terus mengumpulkan KTP bagi Ahok guna maju melalui jalur independen dalam Pilkada DKI 2017.

Juru bicara Teman Ahok Amalia Ayuningtyas mengatakan target Rp1,4 miliar acara ini telah tercapai dan diharapkan dapat terus terkumpul melalui sponsor, penjualan merchandise dan tiket.

Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016