Bali bukan hanya ekspresi seninya yang memesona, tapi konsistensi seluruh rakyat dalam mengapresiasi seni dan para seniman juga sangat memesona,"
Denpasar (ANTARA News) - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan mengaku kagum dengan antusias masyarakat Bali dalam mengapresiasi seni dan budaya, khususnya dalam pertunjukan pembukaan Pesta Kesenian Bali Ke-38 di Art Center Denpasar, Sabtu.

"Bali bukan hanya ekspresi seninya yang memesona, tapi konsistensi seluruh rakyat dalam mengapresiasi seni dan para seniman juga sangat memesona," kata Anies dalam pembukaan PKB.

Berdasarkan pengamatan Antara, masyarakat Denpasar maupun turis mancanegara tampak memenuhi tribun di panggung terbuka di Art Center bahkan satu jam sebelum pagelaran dimulai.

Anies yang pada sore hari mendampingi Presiden Joko Widodo dalam melepas pawai budaya PKB di Monumen Perjuangan Rakyat Bali Bajra Sandhi juga merasakan hal demikian.

"Tadi saat pelepasan pawai saya sampaikan pada Bapak Presiden, bahwa yang memesona bukan hanya karena pertunjukkan seninya, tapi yang mengagumkan karena seluruh rakyat hadir mengapresiasi hingga tuntas," kata Anies.

Mantan rektor Universitas Paramadina tersebut mengatakan bahwa tidak banyak tempat di dunia yang mengapresiasi seni dan kebudayaan seperti yang dilakukan masyarakat Bali.

"Tidak banyak tempat di dunia yang ekspresi seni dan budaya mendapat tempat dan menjadi kehidupan," ujar Anies.

Anies berpendapat sambutan meriah masyarakat Bali terhadap Pesta Kesenian Bali yang merupakan agenda tahunan tersebut dari tahun ke tahun selalu ramai.

Pembukaan PKB tersebut dihadiri oleh Gubernur Bali beserta jajarannya, Ketua DPRD Bali, wali kota dan bupati se-Provinsi Bali, serta duta besar dan konsulat negara sahabat.

Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016