Jakarta (ANTARA News) - Ketua MPR Zulkifli Hasan menekankan pentingnya suplai ketersediaan daging dan sayur untuk menjaga stabilitas harga menjelang Hari Raya Idul Fitri.

"Suplai ketersediaan daging dan sayuran penting untuk menjaga stabilitas harga. Jangan sampai jelang lebaran harga kembali naik," katanya saat mengunjungi Pasar Cermat Batujajar, Kabupaten Bandung, dalam keterangan tertulis, Sabtu.

Zulkifli juga berbincang dengan sejumlah pedagang mengenai stabilitas harga, dan diketahui bahwa harga bahan pangan di pasar itu masih fluktuatif. Terong misalnya, naik dari Rp6.000 menjadi Rp10.000 per kilogram. Namun, ada juga sayur yang turun harga seperti jengkol dari Rp80.000 menjadi Rp50.000 per kilogram.

Untuk harga daging, Zulkifli menilai masih cukup wajar karena sudah lebih rendah dibandingkan harga sebelumnya yang mencapai Rp 130.000.

Untuk harga daging daging sapi kualitas premium yang semula Rp 130.000 turun menjadi Rp 110.000. Namun ada juga harga daging yang bergantung pada kualitasnya dijual dengan kisaran harga Rp 80.000 hingga Rp 110.000 per kilo.

"Jadi harga daging sudah mulai stabil ya," kata Ketua MPR.

Usai meninjau pasar, ia kembali melanjutkan agenda perjalanan ke Mesjid Batujajar dalam rangka Safari Ramadhan.

Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016