London (ANTARA News) - Komite Olimpiade Internasional (IOC) mematahkan harapan tipis atlet Rusia untuk ikut bersaing di Olimpiade Rio de Janeiro, Brazil, pada Agustus mendatang setelah mendukung keputusan IAAF menegakkan skorsing kepada negara yang terindikasi melakukan doping secara sistematis.

IOC mengatakan dalam sebuah pernyataan pada hari Sabtu "sepenuhnya menghormati" putusan badan atletik dunia (IAAF) pada Jumat untuk mempertahankan hukuman skorsing kepada Rusia, lapor Reuters.

IOC menambahkan "kelayakan atlet dalam kompetisi internasional termasuk Olimpiade adalah urusan federasi internasional masing-masing."
(Uu.D011)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016