Jakarta (ANTARA News) - Calon gubernur DKI Jakarta petahana Basuki “Ahok” Tjahaja Purnama belum memutuskan akan tetap berada di jalur independen atau maju dengan partai politik pada Pilkada 2017.

“Saya nggak tahu, kita siap saja,” kata Ahok di Jakarta, Senin.

“Selama partai bisa yakinkan Teman Ahok bahwa pasti calonkan saya, kita bisa ikut partai politik,” lanjut dia.

Bila memang ada dukungan dari partai politik untuk dirinya, ia menyatakan ada batas waktu minimal setelah hari raya Lebaran Juli mendatang.

Ahok mengatakan untuk sementara ia akan tetap berpasangan dengan Heru Budi Hartono bila maju lewat jalur partai politik.

Ia pun belum mengetahui kapan akan ada pertemuan para relawan, yang telah mengumpulkan satu juta KTP dukungan, dengan partai politik karena ia tidak begitu terlibat dengan masalah teknis.

Ia menyarankan untuk mengurusi hal tersebut setelah bulan Ramadhan.

Hingga hari ini, tiga partai yaitu Hanura, NasDem dan Golkar telah mendeklarasikan dukungan mereka untuk Basuki Tjahaja Purnama.

Relawan Teman Ahok, seperti dikutip dari situs resmi mereka, menyatakan kesiapan untuk berkomunikasi dengan partai politik dan menginginkan surat rekomendasi resmi pernyataan dukungan yang ditandatangani oleh ketua umum partai.

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2016