Portugal adalah tim yang berkualitas tinggi dengan pemain berpengalaman."
Jakarta (ANTARA News) - Pelatih tim nasional sepakbola Kroasia, Ante Cacic, menyebut Portugal yang mengalahkan pasukannya dengan skor 1-0 pada babak 16 besar sebagai salah satu kandidat juara Piala Eropa 2016.

"Portugal adalah tim yang berkualitas tinggi dengan pemain berpengalaman. Jika ada favorit untuk memenangkan turnamen ini, maka sekarang adalah Portugal," ujar Ante Cacic usai pertandingan yang dilansir UEFA, Minggu WIB.

Portugal menekuk Kroasia dengan skor 1-0 lewat gol tunggal yang dicetak Ricardo Quaresma pada akhir babak tambahan waktu kedua.

"Saya hanya bisa mengucapkan selamat kepada pemain saya. Apa yang terjadi adalah kami tidak mencetak gol, ini adalah sepak bola," imbuh Cacic.

Lebih lanjut, bekas pelatih klub Dinamo Zagreb itu mengatakan bahwa dirinya sedih melihat Kroasia harus angkat koper dari Prancis.

"Tentu saja saya sedih. Kami punya peluang besar dan imbang dengan baik. Kami paham jika mengalahkan Portugal maka kami akan menghadapi Polandia, tapi itulah turnamen. Kami selalu harus bermain melawan tim kuat," katanya.

Ia menambahkan, "Kami menekan dan agresif tapi pertahanan mereka bagus. Mereka membuat kami jauh dari gawang dan mencetak gol serangan balik saat kami mencoba mencetak gol di menit akhir".

Portugal akan menghadapi Polandia pada babak perempatfinal di Marseille pada 30 Juni 2016.

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2016