Spielberg, Austria (ANTARA News) - Juara dunia Formula Satu Lewis Hamilton menempatkan Mercedes di posisi start terdepan untuk balap Grand Prix Austria, Sabtu, dengan rekan setimnya dan pemuncak klasemen Nico Rosberg harus memulai di posisi ketujuh setelah terkena penalti.

Pebalap Force India Nico Hulkenberg akan bergabung dengan pebalap Inggris itu di barisan depan, dengan Jenson Button di posisi ketiga untuk McLaren setelah adanya hukuman penurunan posisi start lima tempat bagi Rosberg dan pebalap Ferrari Sebastian Vettel, masing-masing lolos kedua dan keempat.

Rosberg, yang ada di depan Hamilton dengan selisih 24 poin menjelang balapan Minggu, jatuh di latihan terakhir dan membutuhkan perubahan gearbox, yang memicu hukuman.

Tahap terakhir kualifikasi berlangsung di trek kering, dengan pebalap posisi terdepan yang terus berubah, setelah hujan pada akhir sesi kedua. Posisi start terdepan ini merupakan yang kedua secara berturut-turut untuk Hamilton di Austria dan ke-54 dalam karirnya, demiian Reuters.

(D011)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016