Batam (ANTARA News) - Otoritas Bandara Internasional Hang Nadim Batam menyatakan hingga H-1 jumlah pemudik yang meninggalkan Batam dengan penerbangan mencapai sekitar 120.000 orang.

"Ini jauh lebih besar dibanding pada 2015 yang tercatat sekitar 100.000 orang," kata Kepala Bagian Umum Bandara Internasional Hang Nadim, Batam, Suwarso di Batam, Selasa.

Berdasarkan data Hang Nadim pada 24 Juni penumpang mencapai 9.183 orang, naik sekitar 9 persen dibandingkan periode sama 2015 sebanyak 7.144 orang.

"Pada 29 dan 30 Juni melonjak signifikan menjdi 11.565 orang dan 11.153 orang pemudik. Sementara periode sama 7.235 orang dan 7.737 orang," kata Suwarso.

Untuk 1 Juli pemudik mengalami penurunan menjadi 10.625 orang, meskipun demikian masih naik lima persen dibandingkan 2015 yang sebanyak 8.504 orang pemudik.

Ia mengatakan, pada Rabu atau hari H Lebaran Idul Fitri, Bandara Hang Nadim Batam masih akan dipdati pemudik mulai usai Salat Ied.


Pewarta: Larno
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016